call us:   0811-969-0809

Follow us:





Wellen Print
Digital Printing6 Jenis Bahan Lanyard yang Bikin Kece Buat Pemakainya, Cus Liat!

6 Jenis Bahan Lanyard yang Bikin Kece Buat Pemakainya, Cus Liat!

Seiring dengan peningkatan permintaan pasar, bahan lanyard menjadi semakin beragam. Lanyard sendiri merupakan bagian aksesori pelengkap berbentuk seutas tali dengan ciri khas material lebar dan mayoritas digunakan menggantung di leher. Gunanya mengikat kartu pengenal, kartu pembayaran, bahkan kunci. Anda perlu mengenal bahan-bahan pembuatan lanyard supaya dapat memilih jenis yang tepat.


1. Bahan Lanyard Tissue

Bahan Lanyard Tissue
Bahan Lanyard Tissue

Jenis bahan lanyard yang pertama adalah tissue. Meskipun demikian, material yang sebenarnya digunakan untuk cetak lanyard yang satu ini adalah gabungan tisu dengan polyester. Tekstur permukaannya padat dan glossy namun sangat halus ketika bersentuhan dengan permukaan kulit. Jadi, tidak perlu khawatir akan terasa sakit meskipun dikenakan cukup lama di leher.

Contoh penggunaannya di kehidupan sehari-hari cukup banyak, umumnya perusahaan yang memilih jenis lanyard dengan permukaan sehalus tisu tersebut untuk pelengkap cetak id card. Keunggulan lain dari lanyard ini adalah durabilitas atau keawetannya meskipun tampilan luarnya hanya terlihat elegan namun rapuh. Nyatanya, lanyard tisu menjadi varian paling awet meski digunakan setiap hari.

Ukuran ID Card Standard Indonesia dan Internasional

Baca juga

2. Bahan Lanyard Polyester

Bahan Lanyard Polyester
Bahan Lanyard Polyester

Bahan lanyard yang bagus selanjutnya ada polyester yang terkenal sebagai bahan kain sintetis sehingga kuat, tahan air, dan anti kusut. Karakteristiknya tersebut menjadikan material ini juga cocok sebagai bahan spanduk. Lantas, lanyard apa yang cocok untuk dicetak menggunakan bahan ini? Dengan kontras warna yang bagus, banyak macam lanyard yang cocok.

Lanyard logo perusahaan atau merek dagang dan kartu pengenal jadi dua di antaranya. Bahan lanyard berupa polyester ini sangat direkomendasikan untuk penggunaan lapangan maupun yang biaya pencetakannya terbatas. Sebab, selain terjamin awet, material ini juga paling murah bila dibandingkan jenis bahan lanyard yang lain sehingga sering juga dipilih sebagai campuran.

4 Jenis Ukuran Tali Lanyard ID Card Biar Cocok Untuk Kamu

Baca juga

3. Bahan Lanyard Nylon

Bahan Lanyard Nylon
Bahan Lanyard Nylon

Material ini bisa Anda pilih jika tidak terlalu mementingkan percampuran atau perbandingan warna rgb dan cmyk pada lanyard. Sebab, kemampuan utama nilon adalah kekuatannya menanggung beban berat. Permukaan cetakan kasar, bahkan serat-seratnya tercetak jelas. Namun, tidak berlebihan menyebutnya lanyard anti badai karena hampir mustahil lanyard nilon putus ketika sedang digunakan.

Anda dapat menjadikan lanyard nilon untuk menggantung ponsel atau kamera di leher tanpa khawatir putus hingga mengakibatkan gawai rusak. Material bagus ini juga sering dipilih oleh berbagai produsen pencetak pelindung waterproof gadget yang biasa digunakan berenang, menyelam, atau olahraga air lainnya. Materialnya murah, namun hanya bisa dicetak dengan metode sablon.

4. Bahan Lanyard Katun

Bahan Lanyard Katun
Bahan Lanyard Katun

Membicarakan tentang bahan lanyard, tentu belum lengkap tanpa material katun yang bagi banyak orang lebih populer sebagai bahan baku utama kaos. Karakteristiknya yang lembut dan menyerap keringat membuatnya sangat nyaman ketika dicetak sebagai lanyard. Hanya saja soal durabilitas, biasanya lanyard dengan material katun kurang tahan lama karena cukup mudah robek.

Lanyard katun biasanya dicetak untuk keperluan tanda pengenal, kartu panitia dan semacamnya untuk acara-acara informal alias santai. Terutama yang tidak digunakan terus menerus dalam durasi panjang. Meskipun begitu, bukan berarti lanyard dari katun tidak direkomendasikan. Justru sangat disarankan, khususnya bagi yang mudah berkeringat dan memiliki kulit sensitif karena relatif aman.

5. Bahan Lanyard Satin

Bahan Lanyard Satin
Bahan Lanyard Katun

Kalau ada bahan lanyard yang bagus, tentu satin tidak boleh sampai terlewat dari daftar. Permukaan super halus, tampilan cantik, dan nampak mewah, seperti itulah karakteristik lanyard dari satin. Hal itu sebanding dengan harga material utamanya yang lebih mahal jika dibandingkan dengan bahan-bahan lain. Namun tentunya menjadi lanyard yang lebih eksklusif.

Sebab, lanyard satin biasanya hanya dibuat khusus berdasarkan pesanan dan tidak otomatis ditemukan di pasaran dalam produksi massal. Biasanya juga untuk penggunaan dalam waktu singkat seperti lanyard tanda panitia di acara pernikahan atau event formal lainnya. Sebab, ketahanan pemakaiannya tidak cukup panjang. Meskipun begitu, sangat nyaman dan tampak bergengsi ketika dikenakan.

6. Bahan Tali Reflektif

Bahan Tali Lanyard Reflektif
Bahan Lanyard Reflektif

Terakhir, ada bahan lanyard yang paling mahal, yaitu tali reflektif. Mengapa? Sebab bisa memancarkan / memantulkan cahaya saat digunakan. Anda tentu cukup familiar dengan lanyard-lanyard yang digunakan staf konser, khususnya untuk artis berskala internasional, bukan? Ya, bahan tali reflektif itulah yang digunakan sebagai lanyard tanda pengenal para staf promotor tersebut.

Selain mudah ditemukan karena memantulkan cahaya, bahan tali reflektif juga dipilih karena tidak mudah putus sehingga aman digunakan beraktivitas di lapangan. Namun, tentu saja, karena harga material yang cukup mahal, biasanya lanyard tali reflektif hanya dipesan untuk kebutuhan kustom dalam jumlah terbatas. Lanyard ini juga cocok dijadikan sebagai gantungan gawai.

Dari Keenam Bahan Itu, Mana yang Paling Sering Dipakai, Sih?

Jika berbicara soal harga material, maka yang paling sering dipilih adalah polyester karena paling murah. Tetapi umumnya, justru lanyard yang banyak ditemukan di pasaran adalah percampuran antara polyester dengan bahan lainnya apalagi tissue. Sebab, perpaduannya menghasilkan kualitas yang lebih baik dari segi tampilan, durabilitas, dan dari segi biaya tetap terjangkau.

Sedangkan untuk segmentasi pasar dengan kalangan yang lebih eksklusif, tentu bahan satin dan tali reflektif yang lebih banyak menjadi pilihan. Jika acaranya hanya sekali dan lebih bertema indoor, maka satin lebih banyak dipilih. Sementara untuk kebutuhan aktivitas di luar ruangan dengan biaya cukup besar, bahan lanyard tali reflektif menjadi favorit.

Tempat Cetak Lanyard Terbaik Dimana Ya?

Soal nyaman, lanyard katun dan tisu tentu rekomendasi utama. Sedangkan tampilan mewah, satin serta tali reflektif tetap juara. Lalu biaya terjangkau dan durabilitas, polyester dan nilon pilihannya. Tapi, soal digital printing Jakarta yang menyediakan berbagai jenis lanyard, percetakan Jakarta Selatan Wellen Print tempatnya. Cetak lanyard cepat berkualitas, di sini saja!

Post a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Hello 👋
Can we help you?