7 Ukuran Banner Standar yang Ada, Pilih yang Mana?
Banner adalah salah satu produk percetakan yang populer bagi para pebisnis. Fungsi utamanya yaitu sebagai media untuk melakukan promosi dan menyampaikan informasi. Biasanya banner berisi kata-kata lengkap dengan gambar. Ukuran banner sangat beragam dan pencetakannya mengikuti kebutuhanklien.
Membuat banner dengan ukuran yang tepat tentunya menjadi lebih menarik untuk bisnis Anda. Mari kita kenalan dengan jenis-jenis ukuran banner yang banyak beredar di pasaran:
Ukuran Banner Standar
Jika ingin cetak banner spanduk maka kita harus pastikan dahulu ukurannya. Ukuran banner standar yaitu mulai dari 1 m x 1 m hingga 3 m x 5 m. Sehingga dengan ukuran yang sesuai maka informasi dapat tersampaikan dengan utuh.
Ukuran ini masuk dalam kategori ukuran besar. Beberapa kelebihannya yaitu memberikan keuntungan bagi Anda untuk menampilkan banyak materi promosi. Ukuran yang besar juga berbanding lurus dengan ukuran tulisannya. Sehingga tulisan mudah untuk dibaca.
Banner ini biasanya membutuhkan tali untuk memasangnya. Cocok untuk digunakan secara outdoor sehingga menarik banyak perhatian.
Baca juga
Ukuran X-Banner
Jika Anda mencari ukuran yang simple dan mudah di bongkar pasang, ukuran X-banner sangatlah tepat. Selain cocok untuk penggunaan indoor, ukuran ini juga bisa untuk di outdoor. Karena tidak mudah jatuh jika terkena angin. Cetak X banner umumnya menggunakan ukuran 60 cm x 160 cm hingga 80 cm x 200 cm.
X banner juga tersedia tiang penopang berbentuk huruf X. Penopangnya terbuat dari pipa aluminium yang ukurannya kecil dan sangat ringan. Sehingga mudah untuk memindahkan X banner kemana saja sesuai dengan kebutuhan.
Banner dengan ukuran yang cukup besar membuat Anda dapat memuat informasi secara inci. Penambahan gambar yang ramah visual membuat banner Anda jadi lebih menarik. Ukuran ini cocok untuk di acara perusahaan, banner wisuda, seminar, dan semacamnya.
Ukuran Y-Banner
Y-banner memiliki penampilan yang tidak jauh berbeda dengan X banner. Yang membedakan adalah bentuk tiang penyangganya. Seperti namanya, tiang penyangga banner ini berbentuk seperti huruf Y.
Banyak yang bilang kalau banner ini lebih kuat dari pada X banner. Karena memiliki alas serta sling yang membuat rangka jadi lebih kuat dalam jangka waktu yang lebih lama.
Ukuran standar cetak Y banner yaitu 60 cm x 160 cm, yaitu tinggi rata-rata orang dewasa. Dengan demikian isi Y banner bisa langsung terlihat saat seseorang melewatinya. Selain itu Y banner juga biasa ada pada acara tertentu untuk menyambut tamu. Sehingga penempatannya biasanya berada di depan ruangan.
Ukuran Roll Up Banner
Roll up banner adalah salah satu banner yang unik. Cara menggunakannya yaitu dengan menarik atau menggulung banner dari tempatnya yang berbentuk silinder atau roll. Keunggulan lainnya yaitu memiliki bentuk yang sederhana, sehingga penggunaannya sangatlah praktis dan mudah.
Ukuran cetak roll up banner bervariasi dari 60 cm x 160 cm hingga 150 cm x 200 cm. Tidak jauh beda dengan ukuran cetak spanduk. Sehingga Anda bisa menyesuaikan sesuai kebutuhan. Penggunaannya fleksibel. Bisa di dalam ruangan ataupun di luar ruangan. Sehingga bisa jadi solusi bagi Anda yang berkegiatan secara indoor ataupun outdoor.
Banner jenis ini sering kita temukan di etalase ataupun ruang penjualan serta pada kegiatan pameran. Biasanya berisi produk secara keseluruhan. Keuntungan dari banner ini juga karena harganya sehingga sering menjadi pilihan untuk banyak kegiatan.
Baca juga
Ukuran Mini X Banner
Seperti namanya, banner ini memiliki ukuran yang kecil. Ini memberikan tantangan dan keunikan tersendiri. Karena walaupun minim namun informasi harus tetap tersampaikan dengan maksimal.
Ukuran umum untuk mini X banner yang masuk pada mesin percetakan adalah berkisar 25 cm x 45 cm hingga 26 cm x 38 cm. Spesialnya, karena ukuran yang minimalis, mudah meletakkan banner di atas meja atau pada ruang yang memiliki area serba terbatas.
Kalian akan sering menjumpai banner ini di restoran atau pada ruang dengan area terbatas. Isi pada mini X banner biasanya berupa informasi langsung yang ditulis singkat dengan teks yang sedikit. Misalnya promo dan menu yang tersedia pada tempat tersebut.
Ukuran Tripod Banner
Tripod banner juga merupakan salah satu banner yang memiliki tiang penyangga. Tepat seperti namanya banner dibuat dengan dilengkapi kerangka yang tersusun dari 3 kaki penyangga. Keuntungannya, tripod banner memiliki bukaan kaki yang bisa Anda atur sehingga lebih kokoh dan lebih fleksibel.
Banner ini biasanya berukuran antara 50 cm x 70 cm hingga 60 cm x 90 cm. Namun yang banyak dijumpai adalah ukuran 60 cm x 90 cm.
Tripod banner selain digunakan untuk media promosi juga digunakan untuk CTA (call to action). Yaitu event kegiatan atau imbauan terhadap masyarakat umum, yang memiliki tujuan memberikan sekilas informasi, tata cara pendaftaran suatu program, prosedur dalam sebuah kegiatan, dan lain sebagainya.
Ukuran Standing Banner Kayu
Selanjutnya ukuran banner yang terakhir adalah standing banner kayu atau segitiga A-banner kayu. Banner ini memiliki ukuran yang bervariasi yaitu dari 40 cm x 100 cm hingga 60 cm x 180 cm. Namun umumnya ukuran yang paling sering digunakan adalah 70 cm x 130 cm.
Dibandingkan standing banner yang lainnya, jenis ini adalah yang paling kokoh. Karena memiliki rangka yang terbuat dari kayu dengan empat kaki sehingga lebih stabil dan kuat. Banner ini juga bisa di lipat, lebih tahan terhadap angin, serta mudah di pindahkan.
Kelebihan lainnya yaitu banner ini memiliki display dua sisi. Sehingga penyampaian pesan lewat media banner ini jadi lebih maksimal. Selain sebagai media promosi, banner ini sering kita jumpai untuk iklan usaha. Beberapa contohnya pada usaha bimbel, kuliner, kios pulsa, salon, ataupun laundy.
Baca juga
Itulah beberapa jenis ukuran banner standar yang dapat Anda pilih untuk berbagai kegiatan. Digital printing Jakarta Selatan mengakomodir semua ukuran tanpa terkecuali. Sehingga bagi Anda yang ingin cetak banner, bisa langsung menghubungi. Selain ukuran, ketika Anda akan mencetak jangan lupa untuk memastikan bahannya juga ya!
Zira
Terimakasih informasinya mas