call us:   0811-969-0809

Follow us:





Wellen Print
Mesin PercetakanJangan Sampai Gak Tau! Ini Perbedaan Cetak Offset dan Digital Printing Lho

Jangan Sampai Gak Tau! Ini Perbedaan Cetak Offset dan Digital Printing Lho

Ada rencana memasang iklan offline atau membuat produk digital printing? Terlebih dahulu Anda harus memahami apa perbedaan cetak offset dan digital. Karena baik cetak offset maupun digital printing memiliki manfaat untuk perkembangan bisnis meski dengan fungsi yang berbeda.

Perbedaan cetak offset dan digital printing bisa Anda lihat dari beberapa hal. Mulai dari mesinnya, proses pencetakan, metode untuk mencetak, berapa biayanya serta hasil jadinya. Lalu apa itu percetakan offset dan digital printing? Simak artikel ini hingga selesai.


Sedikit Pengertian Tentang Offset Printing

Secara sederhana, percetakan offset adalah percetakan yang menggunakan mesin cetak yang untuk mencetak gambar, teks atau gabungan keduanya ke plat cetak terlebih dahulu. Lalu memindahkannya ke selimut karet atau rubber blanket. Baru selanjutnya mentransfer ke media cetak di akhir proses pencetakan. Media ini bisa berupa kertas, kain, kanvas, atau media lainnya.

Jika menilik sejarah percetakan, offset printing menggunakan sebagian metode pencetakan pada masa Kerajaan Goryeo di Korea dulu. Yaitu menggunakan plat logam sebelum melakukan pencetakan ke media cetak seperti kertas.

Percetakan offset modern memanfaatkan sifat air yang tidak bisa bersatu dengan minyak. Di mana bagian yang tercetak akan menarik tinta. Dan bagian yang tidak tercetak akan menarik air sehingga tidak bisa menarik tinta. Setelah proses pemisahan ini selesai, maka berlanjut ke proses pengeringan.

Sedangkan Apa Itu Digital Printing 

contoh digital printing

Lalu apa itu digital printing? Jika membandingkan dengan percetakan offset, digital printing lebih modern dan lebih efektif. Karena percetakan ini menggunakan metode cetak yang modern. Yang memungkinkan Anda mencetak langsung dari file ke media cetak. Sifatnya yang fleksibel dan cepat membuat percetakan ini lebih banyak peminatnya untuk memenuhi berbagai kebutuhan bisnis.

Lingkup kerja digital printing tidak jauh-jauh dari mencetak plastik, mug, banner, undangan, kartu nama, goodie bag, paper bag, dan lain sebagainya. Biasanya untuk kebutuhan iklan atau merchandise, dan berbagai kebutuhan kantor lainnya.

Apa Itu Digital Printing? Berikut Pengertian dan Kelebihannya di Sini

Ternyata Ini Perbedaan Offset dan Digital Printing Lho

Dari beberapa pengertian di atas, bisa menarik kesimpulan. Ada beberapa perbedaan percetakan offset dan digital printing:

1. Mesin Cetak yang digunakan

mesin cetak spanduk dan banner

Perbedaan cetak digital dan offset bisa terlihat dari mesin cetaknya. Percetakan offset menggunakan alat bantu berupa plat yang telah berbentuk seperti desain yang akan tercetak. Lalu mencetaknya di media seperti kain, kertas, atau kanvas sesuai dengan desain plat yang telah ada.

Sedangkan digital printing menggunakan mesin cetak yang lebih modern. Karena telah menggunakan komputer yang berfungsi untuk memberi perintah cetak langsung ke mesin. Dengan komputer ini, Anda bisa langsung mencetak di media cetak tanpa perlu membuat plat untuk mencetak. Ini merupakan bentuk pengembangan mesin cetak offset yang lebih modern.

6 Jenis Tinta Printer Percetakan, Ternyata Fungsinya Beda-Beda!

2. Dari Proses Percetakannya

seseorang mencetak poster

Perbedaan cetak offset dan digital juga bisa terlihat dari proses percetakannya. Proses cetak offset lebih rumit dan harus melalui proses yang cukup panjang. Sebelum mencetak ke media, terlebih dahulu sebuah mesin terpisah akan mencetak desain pada plat aluminium. Kemudian desain tersebut akan berpindah ke lapisan karet atau rubber blanket menggunakan mesin cetak offset.

Proses transfer tersebut bersamaan dengan proses mencetak desain ke media cetak. Proses transfer dari tinta menuju lapisan karet inilah yang bernama pencetakan offset. Berbeda dengan digital printing yang menggunakan komputer untuk memberikan perintah ke mesin cetak untuk melakukan pencetakan secara langsung tanpa menggunakan plat cetak.

3. Metode yang digunakan Ketika Mencetak

Perbedaan cetak offset dan digital printing bisa Anda ketahui dari metode ketika proses pencetakan. Hasil cetak printer offset hanya akan terlihat seperti ada lapisan karet karena menggunakan karet untuk mencetak di lapisan media cetak.

Sedangkan digital printing memiliki hasil cetak layaknya mesin printer biasa. Terdapat lapisan-lapisan pixel seperti hasil cetakan printer pada kertas. Kedua jenis hasil cetakan ini mudah ditemukan pada permukaan cetakannya. Bahkan Anda juga bisa melihat dengan mata biasa.

Perbedaan Printer Infus dan Cartridge (Inkjet), Cari yang Pas untuk Kamu!

4. Biaya yang dihasilkan

Lalu bagaimana dengan biaya yang dibutuhkan untuk hasil cetakan? Lebih murah mana antara percetakan offset dengan digital printing? Tergantung berapa jumlah yang akan dicetak. Jika perlu dalam jumlah yang cukup besar, maka percetakan offset lebih terjangkau daripada digital printing.

Tapi jika membutuhkan cetak dalam jumlah terbatas, penggunaan digital printing lebih baik daripada percetakan offset. Karena mencetak dalam jumlah yang banyak menggunakan digital printing justru akan membuat biaya jauh lebih besar.

5. Harga Jual Produk Jadinya 

Harga jual produk tergantung dari jumlahnya. Mesin cetak offset hanya bisa mencetak minimal 1000 produk sekali cetak. Jika pelanggan hanya butuh 100 produk, tentu harga cetak jadi membengkak.

Sebaliknya, mengandalkan digital printing untuk pencetakan dalam jumlah 1000 keatas juga akan mengerek harga lebih tinggi. Kecuali jika pelanggan hanya butuh cetak 500 produk saja. Tentunya harga cetak lebih murah ketimbang menggunakan offset printing.

Kesimpulannya, perbedaan harga jual produk bergantung pada jumlah pesanan pelanggan. Mau satuan, ratusan, atau ribuan?

Percetakan offset maupun digital printing sama-sama diperlukan untuk bisnis. Hanya saja keduanya memiliki kelebihan dan kelemahannya masing-masing. Perbedaan cetak offset dan digital bisa terlihat dari beberapa poin yang telah disebutkan di atas. Dapatkan kualitas cetakan tajam dan jelas dengan memesannya ke percetakan offset dan digital terbaik, Wellen Print. Hasil cetakan berkualitas tinggi, dengan biaya tidak terlampau tinggi!

Post a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Hello 👋
Can we help you?