Mau Bikin Photocard Unik ala Kpop? Ini Ukuran & Jenis Kertasnya!
Koleksi photocard saat ini menjadi hobi yang banyak dilakukan oleh para pencinta Kpop. Ukuran photocard cukup mungil, dan bisa dibawa ke manapun dengan mudah. Photocard pun kerap menjadi merchandise yang di dalamnya memuat foto artis idola Korea.
Dengan tingkat permintaan yang tinggi, photocard ala Kpop bisa menjadi salah satu bisnis menarik. Apalagi, Anda bisa dengan mudah membuat photocard sendiri. Kuncinya, Anda perlu tahu jenis kertas serta ukuran standar yang digunakan untuk pembuatan photocard.
Standar Jenis Kertas Photocard di Pasaran
Ketika ingin membuat photocard sendiri, baik untuk koleksi maupun dijual, Anda perlu mengetahui jenis kertas yang digunakan. Ada 3 jenis kertas yang biasa digunakan untuk pembuatan photocard ala Kpop, yakni:
1. Art Carton
Kertas art carton bisa menjadi pilihan pertama. Permukaannya yang halus dan mengkilap, membuat photocard terlihat menarik dan lebih mewah. Selain itu, art carton juga memiliki ukuran kertas yang tebal dan tak mudah rusak. Oleh karena itu, photocard yang dibuat jadi tidak mudah rusak maupun sobek.
2. Hologram
Berikutnya, kamu dapat mempertimbangkan pilihan pada kertas hologram atau biasa pula disebut sebagai pc holo. Kertas ini mempunyai keunikan karena bisa membuat hasil cetak photocard terlihat penuh warna dan mengkilap.
Efek unik pada kertas hologram tak lepas dari proses pembuatannya. Teknologi canggih dalam proses pembuatan kertas hologram yang menggabungkan dua cahaya dalam tingkat mikroskopik.
3. Kertas Crystal
Terakhir, kamu dapat pula memanfaatkan jenis kertas crystal. Karakteristiknya mirip dengan kertas hologram, sama-sama punya tampilan menarik dan permukaan yang mengkilat.
Hanya saja, ada perbedaan utama pada tampilan kertas crystal yang transparan. Penggunaan kertas ini pun bakal membuat photocard jadi lebih unik dan tetap terlihat elegan.
Ukuran Photocard Standar
Setelah menentukan jenis kertas yang digunakan, selanjutnya ukuran photocard berapa? Sejatinya, Anda mempunyai keleluasaan dalam menentukan ukuran dari photocard yang ingin dibuat.
Meski begitu, Anda juga harus tahu standar ukuran dari photocard yang biasa digunakan. Di pasaran, Anda akan menjumpai ukuran photocard Kpop standar adalah sebesar 55 x 85 mm.
Ukuran tersebut dibuat dengan mengacu pada bentuk kartu kredit. Oleh karena itu, photocard bisa disimpan di berbagai tempat dengan mudah. Bisa di dompet dan sesuai pula dengan ukuran photocard holder.
Dengan ukuran tersebut, photocard terlihat lebih kecil dan ringkas jika Anda membandingkannya dengan foto polaroid ataupun kartu pos. Meski, tak menutup kemungkinan Anda bisa mencetak photocard dengan ukuran custom seperti kartu pos atau foto polaroid. Jadi, bisa disesuaikan dengan kebutuhan.
Selanjutnya, Anda bisa memanfaatkan layanan digital printing Jakarta di Wellen Print untuk keperluan mencetak photocard tersebut. Wellen Print menyediakan layanan cetak photo untuk berbagai keperluan dan ukuran. Hasilnya, berkualitas dan bagus.
Post a Comment